Open Journal Systems
Plengkung Kubah: Mengungkap Makna Pesan Dakwah Pada Seni Ukir Gebyok Kudus Berdasarkan Analisis Semiotika Charles Sander Peirce
Abstract
Artikel ini bertujuan menganalisis bentuk seni ukir gebyok Kudus yang berbentuk Plengkung Kubah berdasarkan analisis Charles Sander Peirce beserta mengungkap makna pesan dakwah yang terdapat di dalamnya. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatatif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Secara eksplisit, permasalahan yang peneliti angkat dalam penelitian ini adalah; Bagaimana seni ukir gebyok Kudus Plengkung Kubah berdasarkan analisis Semiotika Charles Sanders Pierce? Apa pesan dakwah yang terkandung dalam seni ukir gebyok Kudus Plengkung Kubah? Lokus penelitian ini adalah di Desa Klumpit Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus Propinsi Jawa Tengah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama, seni ukir gebyok Kudus bentuk Plengkung Kubah berdasarkan analisis semiotika Charles Sander Peirce adalah a. ikon yakni bentuknya yang serupa dengan bentuk kubah masjid. b. Indeks: makna yang tersirat didalamnya adalah pesan bagi orang muslim agar memakmurkan masjid. c. Simbol pada ornament Plengkung Kubah yakni berbentuk kubah yang bermakna anjuran kepada orang muslim agar terus menjalankan ibadah dan wujud plengkungan kubah menyimbolkan anjuran untuk senantiasa memakmurkan masjid. Kedua, bahwa sudah seharusnya bagi kaum muslim berkontribusi dalam memakmurkan masjid dengan beragam aktivitas keagamaan merupakan makna pesan dakwah yang terdapat dalam seni ukir gebyok kudus bentuk plengkung kubah
Keywords
References
Ananda, R. R., & Pramonojati, T. A. (2019). PORNOGRAFI PADA IKLAN TELEVISI SHOPEE (Analisis Semiotika Charles Sanders Peirce Pada Iklan Shopee Versi Blackpink) Phornograpy. E-Proceeding of Management, 6(2), 5254–5259. https://openlibrarypublications.telkomuniversity.ac.id/index.php/management/article/view/10580/10435
Arifin, Z. (2014). Makna Simbol Ragam Hias Pada Gebyok Rumah Tradisional Kudus. Jurnal DISPROTEK, 5(2), 44–60.
Febriani, D., Sarwan, & Lestari, F. A. (2020). Upaya Pengurus Dalam Memakmurkan Masjid Raya Nagari Ujung Gading Kecamatan Lembah Melintang Kabupaten Pasaman Barat. Jurnal Dakwah Dan Ilmu Komunikasi, 2(2), 158–176.
Jafar, I., & Amrullah, M. N. (2018). Bentuk-Bentuk Pesan Dakwah dalam Kajian Al-Qur’an. Jurnal Komunikasi Islam, 8(1), 41–66. https://doi.org/10.15642/jki.2018.8.1.41-66
Muliono, J. A. dan S. (2021). STRATEGI TAKMIR DALAM MEMAKMURKAN MASJID AS-SHOLEH PERUMAHAN PURI KENARI ASRI KECAMATAN SANANWETAN KOTA BLITAR. 1(April), 291–297.
Nasikin, M. (2017). Memakmurkan Masjid Melalui Gerakan Shalat Berjama’ah Di Desa Parampuan Kecamatan Labuapi Kabupaten Lombok Barat. El-Tsaqafah : Jurnal Jurusan PBA, 16(1), 93–102.
Patriansyah, M. (2014). Analisis Semiotika Charles Sanders Peirce Karya Patung Rajudin Berjudul Manyeso Diri. Ekspresi Seni, 16(2), 239. https://doi.org/10.26887/ekse.v16i2.76
Putri, S. I. (2018). “Analisis Semiotika Pada Lukisan Wanita Berhijab Karya Ameena Y. Khan” (Makna Tanda Kreatifitas Non Verbal Seni Lukis Mengenai Representasi Identitas Perempuan Berhijab Di Amerika Serikat). Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.
Rochanah. (2019a). Manajemen Memakmurkan Masjid Sebagai Upaya Pemberdayaan Masyarakat Religius (Studi Kasus di Masjid At Taqwa Desa Batu Kecamatan Karang Tengah Kabupaten Demak). At Tabsyir Jurnal Komunikasi Penyiaran Islam, 6(2).
Rochanah. (2019b). Meningkatkan kecintaan anak pada al qur’an melalui “kebun qur’an.” ELEMENTARY: Islamic Teacher Journal, Vol. 7 No., 327–348.
Rochanah. (2019c). Pemberdayaan Agama Masyarakat Melalui Gerakan “Maghrib Matikan TV Ayo Mengaji” di Kabupaten Demak. Community Development: Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam, 3(1), 38–60.
Rochanah, M. (2019d). Spiritualisme Ratu Kalinyamat: Menelusuri Kearifan Lokal Tradisi Baratan Di Desa Kriyan Kalinyamatan Jepara. Al Qalam, 25(1), 147–160.
Rorong, M. J. (2019). REPRESENTASI NILAI KEMANUSIAAN WEB SERIES KISAH CARLO (Analisis Semiotika dalam perspektif Charles Sanders Peirce). SEMIOTIKA: Jurnal Komunikasi, 13(1). https://doi.org/10.30813/s:jk.v13i1.1792
Bibid, Wawancara Oleh Penulis, 11 Juli, 2022
Nor Hadi, Wawancara Oleh Penulis, 5 Juli, 2022
Umar, Wawancara Oleh Penulis, 22 Juni, 2022
DOI: 10.21043/at-tabsyir.v9i2.16928
How To Cite This :
Refbacks
- There are currently no refbacks.