Open Journal Systems

Gerakan Sedekah Mengubah Sampah Menjadi Amal Jariyah

Syafaah Maula Aniqoh, Ahmad Habiburrohman Aksa, Dwi Widyastuti, Irma Nur Af’idah

Abstract

KKN adalah bentuk kegiatan mahasiswa dalam mengabdi kepada masyarakat. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini yaitu untuk mengadakan program amal sampah dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tidak membuang sampah sembarangan. Kegiatan PKM ini menggunakan metode ABCD dengan memanfaatkan aset yang ada di Desa Jlegong. Selain itu amal sampah juga berguna bagi seluruh masyarakat Desa Jlegong dalam agar tidak membuang sampah atau membakar sampah, karena dari sampah-sampah tersebut dapat menghasilkan uang, kerajinan dll, sehingga mampu mendongkrak ekonomi masyarakat yang ada di desa Jlegong. Metode pelaksanaan kegiatan dilakukan melalui sosialisasi ke beberapa ormas, kegiatan keagamaan masyarakat, ke ketua RT, dan juga turut serta dalam beberapa kegiatan masyarakat lainnya. Hasil dari PKM amal sampah ini kemudian dimanfaatkan untuk kepentingan bersama meliputi kesejahteraan sosial maupun kesejahteraan umat yang berbasis pada masjid. Kegiatan amal sampah di Desa Jlegong ini masyarakat juga dapat mengetahui bagaimana mengelola sampah menjadi barang yang bernilai ekonomis. Sampah yang selama ini sampah hanya dipandang sebelah mata oleh masyarakat umumnya di mana sampah merupakan sesuatu yang menimbulkan bau yang tidak sedap, kotor dan menjijikkan.  Tapi dengan adanya suatu kegiatan sosialisasi mengenai pengelolaan sampah, sampah yang bau dan kotor tersebut apabila dikelola dengan baik dapat bernilai ekonomis.

Keywords


Gerakan, Amal Jariyah, Amal Sampah

References


Azizah, S. N., & Rohyani, I. (2022). Rintisan Pembentukan Bank Sampah “Manfangati” Sebagai Bentuk Pemberdayaan Masyarakat Desa Candiwulan Kecamatan Adimulyo Kabupaten Kebumen. Journal of Community Service and Empowerment (JCSE), 3, 26–30. https://doi.org/10.32639/jcse.v3i1.73

Damanhuri, E., & Padmi, T. (2010). Diktat Kuliah TL-3104 Pengelolaan Sampah. Program Studi Teknik Lingkungan. FTSL, ITB.

Fauziyah, Akmalia, A., & Hindasah, L. (2020). Pengembangan Kegiatan Jamaah Masjid Melalui Usaha Lele dan Sedekah Sampah. Prosiding Semnas PPM 2020.

Indonesia, R. (2008). Undang-undang Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah (UUD No 18 Tahun 2008).

Izzatul, A., Christianto, J., & Febiyanti, T. P. A. (2020). Rintisan Pembentukan Bank Sampah Sebagai Bentuk Pemberdayaan Masyarakat Desa Kidangbang Kecaatan Wajak Kabupaten Malang. Jurnal Graha Pengabdian, 2(2).

Nggilu, A., Arrazaq, N. R., & Thayban. (2022). Dampak Pembuangan Sampah di Sungai Terhadap Lingkungan dan Masyarakat Desa Karya Baru. Jurnal Normalita, 10(3).

Paksi, A. K., & Praseyoningsih, N. (2019). Inisiasi Gerakan Shodaqoh Sampah Bagi Masyarakat Desa Trimurti, Bantul. Jurnal Surya Masyarakat, 2(1).

Safitri, N. (2022). Implementasi Gerakan Sedekah Sampah Sebagai Upaya Membangun Solidaritas Sosial. Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah.

Sengka, F. (2019). Bank Sampah Pegadaian di Palu, Tukarkan Sampah Jadi Emas. Tribun Palu. https://palu.tribunnews.com/2019/03/07/bank-sampah-pegadaian-di-palu-tukarkan-sampah-jadi-emas

Setyawan, W. H., Mansur, Rahayu, B., Maryam, S., Aslichah, Khoiruddin, Muafiqie, H., & Ratnaningtyas, E. M. (2022). Asset Based Community Development (ABCD). PT Gaptek Media Pustaka.


Full Text: PDF

DOI: 10.21043/cdjpmi.v7i2.22808

How To Cite This :

Refbacks

  • There are currently no refbacks.